PEDOMAN UMUM EJAAN BAHASA INDONESIA BAGI BEAUTY BLOGGER
Hai.. Assalamualaikum gengs..
Aku mau sharing hasil materi Ngopi Cantik Beautiesquad yang ke 4. Materi kali ini adalah Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia Bagi Beauty Blogger.
Untuk aku senidiri, pertama kali aku blogging tujuan aku cuma satu, yaitu sharing hal apa saja yang menurut aku bermanfaat buat orang lain. Karena tujuan awalnya adalah sharing, nulispun akhirnya berdasarkan apa yang menurut aku baik dan sopan. Dulu, sama sekali ga kebayang apa sih pentingnya menulis dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar. Kadang, nulis yang aja masih suka disingkat "yg". Nulis pakai malah jadi "pake". Tapi lama kelamaan aku paham kalau menulis itu juga butuh pedoman, sampai akhirnya aku mulai mengubah kebiasan-kebiasaan jelek tentang bahasa waktu zaman dulu pertama kali menulis blog.
Beruntung banget akhirnya Beautiesquad ngadain Ngopi Cantik yang ke 4, dengan pembahasan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia Untuk Beauty Blogger, dengan pemateri Teh Langit Amaravati , seorang blogger, cerpenis, dan juga designer. So aku bakalan share juga ke temen-temen, baik beauty blogger, atau blogger dengan niche lain, atau yang mau jadi beauty blogger. Pembahasan ini akan aku share sama seperti apa yang Teh Langit informasikan.
Untuk aku senidiri, pertama kali aku blogging tujuan aku cuma satu, yaitu sharing hal apa saja yang menurut aku bermanfaat buat orang lain. Karena tujuan awalnya adalah sharing, nulispun akhirnya berdasarkan apa yang menurut aku baik dan sopan. Dulu, sama sekali ga kebayang apa sih pentingnya menulis dalam bahasa Indonesia yang baik dan benar. Kadang, nulis yang aja masih suka disingkat "yg". Nulis pakai malah jadi "pake". Tapi lama kelamaan aku paham kalau menulis itu juga butuh pedoman, sampai akhirnya aku mulai mengubah kebiasan-kebiasaan jelek tentang bahasa waktu zaman dulu pertama kali menulis blog.
Beruntung banget akhirnya Beautiesquad ngadain Ngopi Cantik yang ke 4, dengan pembahasan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia Untuk Beauty Blogger, dengan pemateri Teh Langit Amaravati , seorang blogger, cerpenis, dan juga designer. So aku bakalan share juga ke temen-temen, baik beauty blogger, atau blogger dengan niche lain, atau yang mau jadi beauty blogger. Pembahasan ini akan aku share sama seperti apa yang Teh Langit informasikan.
Apa itu "Ejaan"?
Ejaan adalah kaidah penggunaan bahasa Indonesia, tanda baca, dan tata bahasa lainnya. Ejaan merujuk kepada dua pedoman, yaitu Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) dan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI). Karena bahasa itu bersifat dinamis, kedua pedoman tersebut sering sekali mengalami revisi. Yang terbaru adalah KBBI dan PUEBI 2016.
Gaya Bertutur
Gaya bertutur adalah gaya kita dalam menyampaikan sebuah topik, baik itu cerita, opini, berita, dan lain-lain. Seni menyampaikannya itulah yang disebut dengan gaya bertutur. Santai, humoris, serius, merupakan label ang biasa disematkan pada gaya bertutur.
Contoh : Blogger A menyebut dirinya dengan "saya" dan pembacanya dengan panggilan "Anda", sedangkan Blogger B menyebut dirinya dengan "aku" dan pembacanya dengan panggilan "kamu". Nah, itu namanya gaya bertutur.
Apa Pentingnya Tata Bahasa Untuk Blogger?
Tata bahasa jelas penting untuk blogger karena blogger adalah penulis. Seorang penulis yang baik tentu harus peduli dengan teknis penulisan. Menurut Teh Langit, naif apabila ada yang bilang kalau blogger enggak harus paham ejaan.
Pentingnya Menggunakan Tata Bahasa Yang Benar Bagi Blogger
Mungkin, kita pernah berpikir "Blog itu kan bukan buku, ditulis dengan santai sesuai karakter si blogger itu sendiri. Apa pentingnya belajar tata bahasa kalau mau nulis di blog doang?"
Ternyata, Teh Langit membeberkan apa sih pentingnya bagi blogger menggunakan tata bahasa yang benar, diantara:
1. Kredibilitas blogger itu sendiri. Termasuk kaitannya dengan personal branding.
2. Page rank.
Dalam quality guid lines Google mengatakan bahwa salah satu faktor yang menentukan peringkat sebuah situs web adalah kualitas tulisan. Diantaranya : ejaan atau tata bahasa dan minim typo.
Walaupun mesin pencari sudah sangat pintar sehingga bisa menafsirkan bahkan keyword dan meta description yang salah eja, namun jika ada dua artikel membahas topik yang sama, maka yang akan diprioritaskan untuk tampil di hasil penarian adalah yang tata bahasanya lebih benar.
4. Pembaca
Dilihat dari sisi pembaca, apalagi jika pembacanya paham ejaan, membaca artikel yang serampangan itu membuat malas.
5. Monetisasi
Brand tidak suka meng-hire blogger yang tulisannya berantakan
6. Lomba Blog
Tata bahasa yang benar adalah salah satu poin dalam penilaian.
Cara Belajar Tata Bahasa
Menurut Teh Langit, mudah untuk belajar cara menulis yang benar. Kita bisa membeli buku PUEBI edisi terbaru (harganya tidak sampai seratus ribu) dan membacanya. Atau kita juga bisa download PUEBI terbaru. Kalau menemukan kata yang ejaannya meragukan, kita bisa cek di KBBI daring. Belajar dan terus latihan itu adalah kunci. Biasakan menulis dengan tata bahasa yang baik dan benarketika menulis artikel blog atau ketika menulis caption di sosial media. Semakin sering dipakai, kita akan semakin paham.
Teh Langit mengatakan, ada juga blogger yang merasa bangga meskipun tulisannya berantakan dan enggak mau belajar hanya karena dia sering mendapat sponsored post. Menurut Teh Langit, attitude seperti itu adalah boomerang. Blogging itu sama seperti karier lain. Ada iklim persaingan. Setiap hari lahir blogger-blogger baru. Yang membuat kita stand out from the crowdedadalah kualitas.
Aku secara pribadi senang banget Teh Langit mau sharing di Ngopi Cantik. Banyak insight tetang cara penulisan yang benar untuk aku. Aku sendiri masih harus belajar supaya artikel di blog aku sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia yang baik dan benar, tapi penyampaiannya juga tetap bisa dibaca oleh orang-orang. Istilahnya enggak kaku gitu lah kira-kira. Hihi.
Segitu dulu yang bisa aku share tentang cara tata bahasa yang benar untuk beauty blogger ya gengs. Menurut aku, ilmu dari Teh Langit ini enggak cuma bermanfaat bagi beauty blogger, tapi juga untuk semua blogger bahkan semua orang.
find me on:
instagram : @arianirosidi
FB Page : Hai Ariani
Youtube : Hai Ariani
email : ayarosidi@gmail.com
memang betul masalah ejaan itu penting Mbak, tapi tidak ada paksaan, itulah enaknya jadi blogger bebas tapi terbatas. :)
ReplyDeleteMakasih Ayaaaa, uda share materi ini. Selama ini aku juga rajin mantengin Teh Langit kalau share materi di blognya atau di status-statusnya. Hmmm.... PUEBI ini masih PR banget Ya, kalau buat aku pribadi :) Tapi belajar pelan-pelan, nulis yang rapi namun tetep nggak meninggalkan gaya bertutur ala nyonyamalas. Susaaaaah, gemes deh. Semangaat!
ReplyDeleteThank youuu sharingnya mbak! Baru tau berpengaruh ke index searchingnya Google.
ReplyDeleteWah Sharingnya pas banget buat aku nih mbak. Biar tulisan makin rapih dan sesuai bahasanya. 😍🤗
ReplyDelete