BCA EXPO 2018, SAATNYA MILENIALS MEMPERSIAPKAN MASA DEPAN
Hai gengs.. Assalamualaikum..
Pernah enggak sih kita mikir tentang perubahan apa yang akan terjadi sama kita dalam waktu beberapa tahun kedepan. Target-target apa yang ingin kita capai. Oiya, sebelumnya aku izin ya untuk agak menyimpang sedikit dari beauty karena hal ini yang ada dipikiran aku sekarang. Ya kan isi otak beauty blogger enggak cuma tentang makeup dan skincare. Hehe.
Sekarang sudah tahun 2018, berarti hanya tinggal 3 tahun lagi untuk membuktikan isi dari artikel tersebut. Sebagai generasi milenial, aku yakin teman-teman juga merasa tertantangkan untuk membeli rumah dan enggak menjadi salah satu dari generasi milenial yang dimaksud oleh artikel tersebut. Hehe.
Pas banget hari ini aku mau share ke teman-teman tentang acara yang mungkin bisa membantu generasi milenial untuk memiliki rumah. Enggak cuma rumah sih sebenarnya, tapi juga mobil atau motor.
Hari Kamis, tanggal 11 Oktober 2018, aku berkesempatan untuk hadir di press conference BCA Expo 2018 yang diadakan di Grand Indonesia, Jakarta Pusat. BCA kali ini bekerjasama dengan Sinarmas Land untuk menyelenggarakan BCA Expo 2018. Buat teman-teman yang belum tahu, BCA merupakan salah satu bank swasta terkemuka di Indonesia, yang sampai dengan bulan Juni 2018 terhitung sudah melayani hampir 18 juta rekening nasabah dan memproses jutaan transaksi setiap harinya. BCA memiliki 1.241 kantor cabang,17.565 mesin ATM, dan lebih dari 490.000 mesin EDC, dan juga layanan perbankan online yang dapat diakses selama 24 jam 7 hari seminggu.
Sinarmas Land merupakan pengembang properti di Indonesia yang sudah memiliki pengalaman lebih dari empat puluh tahun. Lebih dari 50 proyek di Indonesia sudah berhasil dikembangkan oleh Sinarmas Land. Keberhasilan Sinarmas Land mengembangkan properti dan real estate juga diakui oleh lembaga credible dan independent di dunia dengan mendapatkan berbagai macam penghargaan yang prestigious seperti FIABCI Golden Award di Adora tahun 2017, MIPIM Award di Prancis tahun 2018, dan Asia Pacific Property Award di Thailand.
Kebayang enggak sih gimana megahnya acara BCA Expo 2018 kalau perbankan besar dan developer besar bersatu?
Di acara press conference tersebut juga hadir Bapak Senjaya Komala; Ibu Felicia, selaku Executive Vice President of Consumer Credit Business BCA; Bapak Herry Hendarta, CEO Residential Sinarmas Land; dan Bapak Petrus Karim, Direktur BCA Finance.
Sinarmas Land merupakan pengembang properti di Indonesia yang sudah memiliki pengalaman lebih dari empat puluh tahun. Lebih dari 50 proyek di Indonesia sudah berhasil dikembangkan oleh Sinarmas Land. Keberhasilan Sinarmas Land mengembangkan properti dan real estate juga diakui oleh lembaga credible dan independent di dunia dengan mendapatkan berbagai macam penghargaan yang prestigious seperti FIABCI Golden Award di Adora tahun 2017, MIPIM Award di Prancis tahun 2018, dan Asia Pacific Property Award di Thailand.
Kebayang enggak sih gimana megahnya acara BCA Expo 2018 kalau perbankan besar dan developer besar bersatu?
Di acara press conference tersebut juga hadir Bapak Senjaya Komala; Ibu Felicia, selaku Executive Vice President of Consumer Credit Business BCA; Bapak Herry Hendarta, CEO Residential Sinarmas Land; dan Bapak Petrus Karim, Direktur BCA Finance.
Yang Menarik di BCA Expo 2018
BCA Expo 2018 diadakan di ICE BSD City hall 9 dan 10 dari tanggal 13-14 Oktober 2018 kemarin. Iya, memang sudah lewat gengs. Tapi bisa menjadi gambaran buat kamu, terutama yang belum sempat untuk datang ke BCA Expo 2018, untuk mempersiapkan diri baik dari segi apapun termasuk finansial untuk ikut hadir di BCA Expo 2019.
Menurut Ibu Felicia, BCA Expo 2018 menghadirkan 22 brand mobil, 9 brand sepeda motor, dan developer Sinarmas Land. Brand-brand yang dihadirkanpun merupakan brand-brand pilihan terbaik untuk nasabah BCA.
Bapak Herry Hendarta pun mengatakan bahwa Sinarmas Land selalu bekerjasama dan berinovasi dengan institusi perbankan Indonesia untuk bisa menghadirkan kemudahan akses bagi para milenials untuk memiliki rumah impian mereka.
Statement Bapak Herry tersebut didukung dengan tawaran menarik fasilitas cicilan bunga rendah untuk transaksi di BCA Expo dan tawaran menarik lainnya, antaralain:
1. Kredit Kendaraan Bermotor (KKB) dengan bunga spesial fix 2 dan 3 tahun sebesar 3,99%, serta diskon biaya administrasi Rp 500.000,-
2. Kredit Pemilikan Rumah (KPR) di Perumahan Sinarmas Land bunga fix dan fix 3 tahun dimana fic dua tahun pertama sebesar 4,24% eff pa dan bunga fix tahun ketiga sebesar 6,25% eff pa . serta diskon asuransi jiwa 20%.
3. Kredit Sepeda Motor (KSM) dengan bunga 0% untuk Yamaha Mio Series dan Vixion GP, serta cashback biaya administrasi melalui sakuku
4. Promo spesial untuk food and beverage dengan menggunakan kartu kredit BCA, debit BCA, Flazz, dan Sakuku
5. BCA Sekuritas menawarkan promo fee spesial online trading beli 0.14% dan jual 0.24% hingga desember 2018 serta promo spesial deposit Rp.500.000,-
6. BCA Life menawarkan promo free asuransi PA dengan UP Rp 50juta untuk pengambilan KKB BCA
7. BCA Syariah menyediakan Flazz BCA edisi khusus untuk setoran haji. Subsidi setoran untuk pembukaan rekening Tahapan iB dan pembiayaan Emas iB hanya dengan KTP
8. BCA Insurance menyediakan souvenir menarik untuk nasabah SPK KKB di booth BCA insurance
9. Kantor Fungsional Consumer Card (KFCC) menyediakan souvenir menarik dan free iuran 1 tahun pertama untuk apply kartu kredit.
Sinarmas Land juga enggak mau kalah dalam memberikan promo di BCA Expo gengs. Sinarmas Land memberikan promo yang luar biasa, salah satunya adalah hadiah voucher senilai Rp 50-100juta untuk setiap pembelian mobil seharga di atas Rp 200juta. Voucher ini bisa ditukar sebagai potongan harga untuk pembelian rumah mulai dari harga Rp 1 Milyar sampai lebih dari Rp 3 Milyar.
Kalau main ke BCA Expo enggak usah khawatir haus atau lapar gengs, karena disana juga ada booth yang menjual makanan dan minuman. Jangan lupa bawa kartu kredit atau debit BCA, Flazz, dan Sakuku karena di BCA Expo semua transaksinya cashless. Kalau kamu enggak punya media media-media transaksi non tunai tersebut, enggak usah khawatir juga karena kamu bisa beli kartu Flazz yang lucu-lucu di sana. Hihi.
Buat kamu yang berstatus sebagai nasabah BCA Solitaire dan Priority, BCA juga menyediakan lounge yang bisa kamu nikmati. Cukup tunjukan kartu BCA Solitaire atau Prioritas kamu bisa menikmati seluruh fasilitas dalam lounge.
Banyak banget promo menarik di BCA Expo 2018 kemarin ya gengs. Buat teman-teman yang kemarin enggak sempat hadir, yuk kita siap-siap untuk BCA Expo 2019. Siapkan semua, terutama finansial. Sudah waktunya generasi milenials sadar akan pentingnya tempat tinggal dan kendaraan. Bukan hanya memikirkan gaya hidup. Hihi.
Kalau kemarin kamu sempat mampir ke BCA Expo, ceritain dong ke aku di kolom komen gimana serunya di BCA Expo kemarin.
Segitu dulu yang bisa aku share tentang BCA Expo 2018 gengs. Semoga bermanfaat ya.
find me on:
instagram: @arianirosidi
youtube: Hai Ariani
FB Page: Hai Ariani
email: ayarosidi@gmail.com
Seru banget nih beb acaranya, banyak promo nya juga lagi
ReplyDeletewiihh mantep banget ya acaranya beb apalagi promo promony bca
ReplyDeleteSetuju nih, cocok buat milennial yang mau mempersiapkan masa depan cerah.
ReplyDeleteDuh penasaran sama bca sakuku, kayaknya cocok ya buat anak muda yang mageran kayak aku haha
ReplyDeleteetherealpotato
aku nasabah bca juga udah lama banget. Kayaknya patut dicoba nih sistem pembiayaan dgn bca.
ReplyDeleteCoba d Padang ada acara kayak gini😣
ReplyDeleteThank you infonya beb, bermanfaat sekaliii
ReplyDeleteSiapa bilang otak kita cuma isinya makeup dan skincare? Hehehe duit juga ada di otak kita bebh, buat nabung... nabung beli huda beauty
ReplyDeleteHmmm... Aku masih mesti nabung lagi nih berarti. H hehe habis duit Mulu beli make up dan skincare 😁
ReplyDelete